Unsur penunjang perguruan tinggi dalam mencapai visi dan misinya, perpustakaan perguruan tinggi memiliki beberapa fungsi, yaitu fungsi edukasi, fungsi informasi, fungsi riset, fungsi rekreasi, fungsi publikasi, fungsi deposit, dan fungsi interprestasi.
Hal tersebut berarti bahwa seharusnya perpustakaan mampu merespon dengan menyediakan layanan yang terbaik untuk pemustaka, sehingga pustakawan dituntut untuk dapat melayani dengan sebaik-baiknya untuk mendapatkan hasil yang optimal. Dewasa ini terjadi perubahan tren dalam hal perilaku pemustaka, sehingga diperlukan perubahan untuk meningkatkan kualitas pelayanan perpustakaan yang berorientasi kepada pemustaka (user oriented)
Nah, untuk Perpustaakaan Fakultas Adab dan Humaniora merupakan Perpustakaan yang berada di bawah naungan Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Perpustakaan ini memiliki jumlah koleksi yang cukup banyak. Perpustakaan FAH telah menggunakan sistem otomasi perpustakaan, dimana semua jenis layanan teknis dan layanan pemustaka seperti input data, katalogisasi, pencarian, peminjaman, dan pengembalian sudah berbasis komputer.
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana kebijakan layanan deposit skripsi di perpustakaan FAH? Apa saja kendala yang terjadi dalam proses layanan deposit skripsi di perpustakaan FAH? Upaya apa saja yang dilakukan untuk meningkatkan layanan deposit skripsi diperpustakaan FAH?
Selengkapnya anda bisa membacanya di http://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/33473
Melihat Salah Satu Layanan Deposit di Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora
Reviewed by Unknown
on
December 27, 2017
Rating:
No comments: